2.400 Atlet Ikuti Forda Jateng 2022 di Banyumas

Bakiak menjadi salah satu cabor yang dilombakan dalam Forda Jateng 2022 di Banyumas. (Jatengprov)

Kudus, zonanews.id – Ketua Umum Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Jateng Maria Tri Mangesti mengatakan, sebanyak 2.400 atlet mengikuti gelaran Festival Olahraga Rekreasi Daerah (Forda) Jateng 2022, di kompleks GOR Satria, Kabupaten Banyumas 10-12 Juni 2022.

Dua tahun tiarap karena pandemi Covid-19, kini acara tersebut digelar dan diikuti 35 kabupaten/kota se-Jateng. Dari kalangan anak, pemuda, dewasa, hingga lanjut usia. Mereka datang secara mandiri dari berbagai daerah untuk berolahraga rekreasi secara bersama.

“Teman-teman yang berprestasi di Jawa Tengah akan dihadirkan di Fornas di Palembang (Juli 2022),” ujar Maria usai membuka acara Forda Jateng, di GOR Satria Banyumas, Sabtu (11/6/2022), seperti dikutip dari situs resmi Pemprov Jateng, jatengprov.go.id.

Bacaan Lainnya
Baca :  20 Pelatih NPCI Jateng Teken Pakta Integritas