Kudus, zonanews.id – Akhir pekan bulan ini, mulai 24 Juni 2022, akan ada lima planet yang berjejer satu garis dalam Galaksi Bima Sakti, dan bisa dilihat dengan mata telanjang.
Mengutip Forbes, kelima planet tersebut yakni Merkurius, Venus, Mars, Jupiter, dan Saturnus. Setidaknya, Merkurius yang berukuran lebih kecil karena jaraknya yang lebh jauh, kini bisa terlihat dari Bumi saat fenomena planet berjejer ini terjadi.
Tak hanya itu, akan ada bonus bulan sabit yang memudar di antara Venus dan Mars, yang membuat pemandangan langit akan semakin indah. Hanya saja, melihat Merkurius mungkin membutuhkan bantuan teropong agar lebih jelas lagi.
Jika ingin mengurutkan kelima planet tersebut dengan mata telanjang, maka cara mengurutkannya adalah meihat dari planet paling dekat dengan matahari, saat menjelang pagi.