KUDUS, ZONANEWS.ID — Sebanyak 623 kader PDI Perjuangan Kabupaten Kudus direncanakan mengikuti Apel Siaga Deklarasi Capres Ganjar Pranowo se-Jawa Tengah di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat 25 Agustus 2023.
Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Kudus Achmad Yusuf Roni mengungkapkan, Apel Siaga tersebut merupakan ajang persiapan di dalam proses memenangkan Ganjar Pranowo di Jawa Tengah dengan menghadirkan 33 ribu peserta apel.
“DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kudus mengerahkan 623 kader dari seluruh wilayah Kabupaten Kudus untuk ikut. Di mana setiap Komandante bintang dua mengerahkan 25 orang peserta dari wilayah tempurnya masing-masing,” ungkap Yusuf melalui keterangan tertulisnya.
Dalam acara tersebut, Yusuf mengungkapkan, Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan Puan Maharani serta calon presiden yang diusung PDI Perjuangan Ganjar Pranowo akan hadir langsung.