Banjir Demak, Disdag Kudus Sebut Harga Beras dan Telur Tidak Terpengaruh

Ilustrasi. Seorang kuli panggul sedang memanggul beras di Pasar Baru, Kudus. (MIA)

KUDUS, ZONANEWS.ID – Bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Demak, memaksa warga setempat untuk mengungsi di tempat yang aman. Ribuan warga Demak diantaranya bahkan ada yang mengungsi di Kabupaten Kudus.

Bantuan logistik untuk kebutuhan pangan bagi para pengungsi pun terus mengalir, termasuk dari Kabupaten Kudus. Kebutuhan beras dan telur mengalami peningkatan drastis, untuk mencukupi kebutuhan makan para pengungsi setiap harinya.

Kendati demikian, Kepala Bidang (Kabid) Fasilitasi Perdagangan, Promosi dan Perlindungan Konsumen pada Dinas Perdagangan (Disdag) Kabupaten Kudus, Minan Muchammad menyebut bahwa kondisi stok dan harga bahan pokok di Kudus masih relatif stabil.

Bacaan Lainnya

“Ini saya mubeng di pasar terkait stok beras tapi kayaknya aman,” katanya saat dikonfirmasi pada Senin, 12 Januari 2024.

Imam mengungkapkan bahwa pihaknya telah melakukan pemantauan harga di sejumlah pasar tradisional, pasar swalayan dan pasar modern yang ada di Kabupaten, menunjukkan bahwa harga komoditas beras dan pasar tidak mengalami kenaikan yang signifikan.

Baca :  Jadi Tim Pencari Bakat Audisi Umum PB Djarum 2023, Tontowi Ahmad : Gak Ada Duka, Suka Aja