KUDUS, ZONANEWS.ID – Situs web milik kampus IAIN Kudus diretas. Website resmi kampus agama islam negeri di Kabupaten Kudus tersebut diretas menjadi situs judi online.
Kepala Teknologi Informasi Pangkalan Data (TIPD) IAIN Kudus, Slamet Siswanto saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Ia menyebut situs milik kampus yang rentan diretas ialah e-learning.
“Jadi peretasan dilakukan dengan menghack lewat upload file ‘Index.php.jpg’ , Sehingga saat masuk server disabotase diremote seperti virus oleh oknum tidak bertanggung jawab,” jelasnya.
Dibeberkan, pola yang dimasukan oleh situs judi tersebut yakni dengan menanamkan sebuah skrip ke server, memasang backlink untuk menaikkan rating situs judi slot.
Trik lainnya juga ditempelkan melalui fasilitas upload file. Bahkan, Setelah file masuk server akses dapat diretas dengan iklan judi secara bertubi-tubi sehingga server down.