KUDUS, ZONANEWS.ID — Direktur Utama PT Relasi Sport Muria Indonesia (Resmi) yang menaungi tim sepak bola Persiku Kudus, Abdul Fuad Amirul mengungkapkan alasan Bonggo Pribadi meninggalkan posisi Pelatih Kepala Persiku.
Selama melatih Laskar Macan Muria, Bonggo dikatakan Amirul selalu memegang prinsip yang akhirnya mengantarkan dia hengkang dari Persiku.
Keputusan untuk mengundurkan diri pernah diucapkan Bonggo ketika Persiku kalah melawan Adhyaksa FC dan Persipa Pati di kandang. Bahwa ketika nanti Bonggo dianggap tidak kompatibel lagi, akan mengundurkan diri.
Selama melatih Persiku di Liga 2 musim 2024/2025, Bonggo membawa Persiku 3 kali menang, 3 kali imbang, dan 6 kali kalah.
Disinggung kemungkinan adanya tekanan dari manajemen, Amirul menegaskan bahwa tekanan adalah hal wajar bagi semua pelatih dari manajemen.
“Tidak ada masalah internal, gak ada. Hubungan manajemen dengan pelatih juga baik selama babak play off degradasi dan berhasil menang dua kali termasuk hal yang bagus bagi Persiku,” kata Amirul saat dimintai keterangan lewat sambungan telepon pada Rabu, 5 Februari 2025.
Pihaknya melanjutkan, Coach Bonggo resmi mengundurkan diri sebagai Pelatih Kepala Persiku Kudus sejak kemarin, 4 Februari 2025.
“Kemarin beliau secara resmi menandatangani pengunduran diri di Stadion Wergu Wetan sebelum latihan,” ungkapnya.
Dengan mundurnya Bonggo, Amirul memastikan tidak akan memengaruhi ritme permainan Persiku. Menurutnya dalam sebuah organisasi, bongkar-pasang pelatih merupakan hal yang wajar.