Kontemplasi Trauma Healing, Upaya Lesbumi Kudus Hibur Pengungsi Banjir

Kontemplasi Trauma Healing dengan mengajak bermain anak-anak yang mengungsi di posko pengungsi banjir di wilayah Kabupaten Kudus oleh Lesbumi Kudus. (ZONANEWS.ID)

KUDUS, ZONANEWS.ID — Sekelompok anak muda yang tergabung dalam Lembaga Seniman Budayawan Muslimin Indonesia (Lesbumi) Kabupaten Kudus menunjukkan rasa kepeduliannya terhadap masyarakat terdampak banjir yang mengungsi di wilayah Kabupaten Kudus.

Melalui kegiatan Kontemplasi Trauma Healing, Lesbumi Kudus berkeliling ke setiap posko pengungsian untuk menghibur para pengungsi.

Ketua Lesbumi Kudus, Abud SB Runcing menjelaskan, Kontemplasi Trauma Healing merupakan kegiatan sosial dalam hal memberikan pendampingan kepada para penyintas banjir di posko pengungsian.

Bacaan Lainnya

“Sebagai lembaga yang menangani bidang kesenian dan kebudayaan di Kudus, kami merasa memiliki tanggung jawab dan harus ikut berperan dalam penanganan penyintas banjir di Kudus,” ujar Abud pada Senin, 25 Maret 2024.

Berkeliling ke posko-posko pengungsian mulai Jumat hingga Minggu, 22-24 Maret 2024, Lesbumi ingin mengajak para pengungsi untuk melepaskan kepenatan.

Baca :  Wisata Edukasi Kebun Nanas Ada di Kudus, Di Sini Tempatnya