KPU Kudus Persiapkan Tahapan Pemilu 2024

Kegiatan Peluncuran Tahapan Pemilu 2024 di Kantor KPU Kudus, Selasa (14/06/2022). (Foto : KPU Kudus)

Kudus, zonanews.id – Usai peluncuran Tahapan Pemilu 2024, Selasa (15/06/2022) tadi malam. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kudus mulai mempersiapkan tahapan-tahapan dalam pemilu yang akan berlangsung 14 Februari 2024 mendatang.

Ketua KPU Kudus Naily Syarifa menjelaskan jadwal dan gambaran tahapan pada pemilu 2024. Katanya, tahapan paling dekat adalah pendaftaran untuk verifikasi.

Untuk itu, partai politik diminta untuk menyiapkan dokumen serta data dukung yang diperlukan.

Bacaan Lainnya

“Tahapan awal Pemilu 2024 resmi dibuka. KPU Kudus memohon dukungan serta do’a dari semua pihak untuk kelancaran dan suksesnya Pemilu. Khususnya di wilayah Kabupaten Kudus,” ujarnya, Rabu (15/06/2022).

Untuk diketahui, kegiatan Peluncuran Tahapan Pemilu 2024 malam tadi. Dilaksanakan pula oleh seluruh KPU Provinsi dan KPU kabupaten/kota seluruh Indonesia melalui media zoom dan chanel YouTube KPU RI.

Selasa (14/06/2022) adalah tepat 20 bulan sebelum pemungutan suara berlangsung merupakan awal tahapan Pemilu 2024.

Peluncuran tahapan Pemilu ditandai dengan penekanan sirine oleh Jajaran Komisioner KPU RI, Sekretaris Jenderal KPU RI, Ketua DPR RI dan Mendagri.

Dalam acara tersebut Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari mengajak semua elemen bangsa menjadikan Pemilu sebagai sarana integrasi bangsa.

Meskipun makna Pemilu sebagai arena kompetisi, arena konflik sah dan legal. Namun dengan kemajemukan dan Bhinneka Tunggal Ika, serta sistem kepemiluan serentak. Maka integrasi bangsa adalah sebuah keniscayaan.

Baca :  1.106 Anak di Kudus Belum Divaksin HPV, DKK Targetkan Tuntas November