KUDUS, ZONANEWS.ID — Kabupaten Kudus dikepung banjir setelah diguyur hujan sejak pukul 11.30 WIB hingga malam hari pada Kamis, 6 Februari 2025.
Kondisi arus lalu lintas di Jalan Pantura Kudus juga lumpuh. Truk-truk besar hingga mobil pribadi tidak bergerak karena jalan di depannya banjir. Begitu pula kondisi kendaraan roda dua atau motor, semua akan mogok ketika memaksa menerjang banjir.
Hal itu terlihat di depan pom bensin Krawang, Kecamatan Jekulo, Kudus. Sekitar pukul 20.00 WIB banyak motor yang mogok setelah nekat menerjang tingginya genangan air banjir di jalan pantura.
Seorang pengendara sepeda motor, Islamiyah terpaksa kembali ke tempat kerjanya di Kecamatan Kota sebab jalan menuju rumahnya yang beralamat di Desa Hadipolo, Kecamatan Jekulo, Kudus dikepung banjir.
“Jalan pantura lumpuh, akhirnya milih buat balik ke tempat kerja,” ujarnya malam ini.
Sebelum kembali, Islamiyah sudah berusaha mencari jalan pintas agar bisa pulang ke rumah. Namun ternyata semua jalan tergenang banjir.