KUDUS, ZONANEWS.ID — Bupati Kudus, Sam’ani Intakoris melihat pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Loekmono Hadi, Kabupaten Kudus pada Sabtu, 1 Maret 2025.
Mengunjungi beberapa lokasi, Bupati Sam’ani menekankan pada semua petugas untuk melayani masyarakat dengan sabar dan murah senyum.
“Juga masalah chemistry, senyum, melayanai masyarakat dengan sabar juga selalu kita ingatkan terus,” ujar Bupati Kudus.
Secara keseluruhan, Sam’ani menilai bahwa pelayanan kesehatan hingga sirkulasi administrasi di RSUD Kudus sudah berjalan baik.
Laboratorium rumah sakit yang baru selesai dibangun juga diharapkan bisa difungsikan semaksimal mungkin dalam melayani masyarakat.
“Nilai dari saya 90 untuk RSUD Kudus, 90 persen. Yang 10 persen itu ada kekurangan-kekurangan kecil yang harus kita perbaiki,” kata Bupati.
Orang nomor satu di Kudus itu juga memberikan kesempatan bagi seluruh masyarakat dalam menilai pelayanan kesehatan di rumah sakit daerah.
Terlebih Bupati Sam’ani menyebut, yang mempunyai RSUD dr. Loekmono Hadi adalah masyarakat Kabupaten Kudus.