Spray your Folklore, Agenda KBPW Sampaikan Cerita Rakyat Melalui Mural

Salah seorang writer atau pelukis mural yang ikut menyemarakkan agenda KBPW tentang cerita rakyat di Kudus (Foto: syim)

KUDUS. ZONANEWS.ID  – Mural menjadi media bagi para anak muda untuk berekspresi dan menyampaikan kritik. Kini, mural tak hanya dijadikan sarana mengrkitisi, tetapi juga menyampaikan pesan dari sebuah cerita rakyat.

Spray your Folklore (SYF) menjadi satu agenda yang diadakan oleh Kampung Budaya Piji Wetan Kudus, yang melibatkan para writer atau penggambar mural di Kudus. Ekosistem mural pasca pandemi yang meredup menjadikan KBPW tertarik untuk menggandengnya menyuarakan Folklore.

Terhitung ada enam titik yang digambar para perupa mural dengan tema foklor. Cerita rakyat berbasis folklor Sunan Muria dialihmediakan menjadi mural di tembok-tembok jalan dan sudut-sudut desa.

Bacaan Lainnya

Termasuk di Sendang Kamulyan, Sendang Serut hingga di tengah-tengah perempatan desa, menjadi titik lokasi menggambar. Writer mural tak hanya dari Kudus, melainkan dari luar daerah seperti Semarang, Sragen dan sekitarnya.

Koordinator event SYF, Fakhri Husaini mengatakan bahwa event ini bertujuan untuk mewacanakan cerita rakyat lewat cara unik yaitu mural. Sebab, selama ini mural sering dianggap sebagai budaya kritik dan vandalisme anak-anak muda yang tidak terarah.

“Selama ini, tak banyak yang mewacanakan gagasan para perupa mural. Padahal, dari gambar-gambar mural yang dihasilkan, sebenarnya banyak gagasan bagus yang ingin tersampaikan,” ucap Rhy diwawancarai, Rabu 19 Juli 2023.

Baca :  Ribuan Orang Padati Festival Kirab Budaya Bulusan di Kudus