Terjun Langsung, Kepala BKKBN RI Sosialisasi KIE Percepatan Penurunan Stunting di Kudus

Sosialisasi Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) Program Percepatan Penurunan Stunting di Pendapa Kabupaten Kudus. (MIA)

KUDUS, ZONANEWS.ID – Kepala Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) RI dr Hasto Wardoyo terjun langsung untuk melakukan Sosialisasi Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) Program Percepatan Penurunan Stunting di Pendapa Kabupaten Kudus, Jumat, 23 Februari 2024.

Kegiatan sosialisasi ini diikuti oleh penyuluh keluarga berencana (KB), Tim Pendamping Keluarga (TPK) yang terdiri dari bidan, anggota PKK (Program Kesejahteraan Keluarga), Kader Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa (PPKBD) dan Sub PPKBD.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kepala Perwakilan BKKBN Jawa Tengah Eka Sulistia Ediningsih, Pelaksana Harian (Plh) Sekda Kudus Revlisianto Subekti, Kepala Dinsos P3AP2KB Kudus Agung Karyanto, serta jajaran pejabat lainnya.

Bacaan Lainnya

Dalam materinya, Kepala BKKBN RI, dr Hasto menyampaikan bahwa penting adanya sosialisasi pengenalan stunting dan upaya pencegahan bagi para kader. Sehingga, cita-cita untuk mewujudkan Indonesia Emas di Tahun 2045 nanti bisa dilakukan dengan maksimal.

“Stunting itu pasti pendek, tapi pendek belum tentu stunting. Stunting disertai otaknya tidak berkembang, sehingga kemampuan berpikirnya lambat,” papar dr Harso mengawali materinya.

Baca :  Jadi Pilot Project, Kudus Jadwalkan Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis di Akhir September