380 Anggota Gerakan Pramuka Kwarcab Kudus Resmi Dikukuhkan sebagai Pramuka Garuda

Pengukuhan Pramuka Garuda Kwarcab Kudus di GOR Indoor MAN 2 Kudus pada Rabu, 27 Februari 2025. (Foto: ZONANEWS.ID)

KUDUS, ZONANEWS.ID – Sebanyak 380 anggota Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kudus resmi dikukuhkan sebagai Pramuka Garuda dalam sebuah upacara khidmat di GOR Indoor MAN 2 Kudus pada Rabu, 27 Februari 2025.

Dalam momentum pelantikan itu juga diserahkan piala kejuaraan lomba gugus depan mantap yang nantinya akan mewakili Kabupaten Kudus pada Lomba Dugus Depan mantap di tingkat Jawa Tengah tahun 2025.

Ketua Kwarcab Kudus, Mawar Anggraeni menyebut, Pramuka Garuda merupakan jenjang tertinggi dalam pendidikan kepramukaan yang diberikan kepada yang telah memenuhi syarat ketat, baik dari segi keterampilan, sikap, maupun keteladanan.

Bacaan Lainnya

“Pramuka Garuda adalah simbol kebanggaan. Mereka telah melalui perjalanan panjang dengan berbagai ujian dan pembuktian. Kini saatnya mereka menjadi contoh bagi teman-temannya dan masyarakat,” ujar Mawar.

Dari total 380 peserta yang dilantik, sebanyak 116 orang berasal dari jenjang Pramuka Siaga, 188 orang dari Penggalang, 74 orang dari Penegak, dan 2 orang dari Pandega. Mereka berasal dari berbagai pangkalan.

Baca :  Play Off Degradasi Liga 2 Grup J Memanas, Persiku Kalah Lawan Persekat Tegal